Rabu, 25 April 2012

ALAT BERAT


JENIS-JENIS ALAT BERAT

1.               Alat Pengolah Lahan
1.1.      Dozer
Dozer merupakan traktor yang dipasangkan Blade di bagian depannya.Blade berfungsi untuk mendorong, atau memotong material yang ada didepannya. Jenis pekerjaan yang biasanya menggunakan dozer atau Buldozer adalah;
1.    Mengupas Top Soil dan pembersihan Lahan dari perpohonan;
2.    Pembukaan jalan baru
3.    Pemindahan material pada jarak pendek sampai dengan 100 M
4.    Membantu mengisi material pada scaper;
5.    Menybarkan material;
6.    Mengisi kembali saluran;
7.    Membersihkan Quarry

Gambar/Foto Dozer :

Dozer Roda kelabang (crawler tractor dozer)

Dozer roda karet (Wheel Tractor Dozer)


1.2.      Sraper
Scraper adalah alat berat yang berfungsi untuk mengeruk, mengangkut, dan menabur tanah hasil pengerukan secara berlapis.Scraper dapat digunakan sebagai alat pengangkutan  untuk jarak yang relative jauh (± 2000 m) pada tanah datar dengan alat penggerak roda ban.




     1.3   Motor grader
Digunakan untuk mengupas, memotong, meratakan suatu pekerjaan tanah, misalnya pada pembuatan jalan.Agar diperoleh kerataan yang lebih baik, juga dapat digunakan untuk membuat kemiringan tanah/badan jalan atau slope dan bisa membuat parit-parit kecil.


                                                                                                                    
     

kom-grader
     















           








                                                                                                                   

2.             Alat Penggali
2.1.   Front Shovel
Alat ini baik untuk menggali tanah tanpa bantuan alat lain, dan memasukkannya kedalam truck atau alat angkutan lain. Front shovel dapat digunakan untuk membuat timbunan bahan-bahan persediaan, seperti kerikil, pasir, semen PC, dan sebagainya.
Umumnya Front Shovel digunakan untuk menggali material yang letaknya diatas permukaan tempat alat tersebut berada.alat ini mempunyai kemampuan untuk menggali material yang keras. Jika material yang akan digali bersifat lunak, maka front shovelakan mengalami kesulitan.


2.2.   Bakhoe
Bakhoe adalah adalah alat dari golongan shovel yang khusus dibuat untuk menggali yang letaknya di bawah tempat kedudukan alat itu. Jenisnya ada dua yaituwheel Bakhoe dan Crawler bakhoe.

pc200-7galeo
2.3.   Dragline
Dragline merupakan alat gali yang dipakai untuk menggali material yang letaknya lebih tinggi dari permukaan tempat alat tersebut berada dengan jangkauan yang lebih jauh dari alat-alat gali lainnya.

2.4.   Clamshell
Pada umumnya clamsell digunakan untuk penggalian tanah lepas seperti pasir, kerikil, batuan pecah, dan lain-lain.Clamsell mengangkat material secara vertical. Ukuran bucket pada clamsell bervariasi antara ringan sampai berat. Bucket yang ringan umumnya digunakan untuk memindahkan material, sedangkan bucket berukuran berat digunakan untuk menggali.
http://4.bp.blogspot.com/_qHkIbEP0GWg/TBCHi_hu9dI/AAAAAAAAAC4/2v_ZcmLSP2w/s320/clamshell_arm.jpg
3.             Alat Pengangkut Material
    
                      Crawler Crane                                               Tower Crane

3.1.   Dump truck dan Tractor Wagon
Dump truck dan Tractor Wagon yang dipakai di dalam proyek kontruksi umumnya digolongkan menjadi 5 yaitu sebagai berikut:  Rear-dump truck, side-dump truck, Rear-dump tractor-wagon, side-dump tractor-wagon, dan Bottom-dump tractor-wagon.












4.             Alat Pemindahan Material
4.1.   Loader
Loader adalah alat yang umum dipakai didalam proyek kontruksi untuk pekerjaan pemuatan material hasil penggalian ke dalam truck atau membuat timbunan material, fungsinya untuk mengangkut material dari sumbernya atau dari suatu galian ke suatu tempat pergunungan.
  














                                                                                                                      

kom-wheelL     

Loader


5.             Alat Pemadat
5.1.   Compaktor
Compactor  berguna untuk memadatkan tanah atau material, sehingga tercapai tingkat kepadatan yang diinginkan. Jenis roda bisa dari besi seluruhnya atau ditambahkan pemberat berupa air atau pasir, bisa terbuat dari karet (berupa roda ban), ada yang berbentuk kaki kambing (sheep foot).
    


6.             Alat Pemproses Material
6.1.   Cruser
Crusher berfungsi untuk memecahkan batuan alam menjadi ukuran yang lebih kecil sesuai dengan spesifikasi yang dibutuhkan.

Concrete Mixer Truck

7.             Alat Penempatan Akhir Material
Alat digolongkan pada kategori ini karena fungsinya yaitu untuk menempatkan material pada tempat yang telah ditentukan. Ditempat atau lokasi ini material disebarkan secara merata dan dipadatkan sesuai dengan spesifikasi yang telah ditentukan. Yang termasuk di dalam kategori ini adalah concrete spreader, asphalt paver, motor grader, dan alat pemadat.
Asphalt Payer

Tidak ada komentar:

Posting Komentar